Investasi emas selalu menjadi andalan bagi para investor karena nilainya yang stabil dan bahkan meningkat dari tahun ke tahun. Meski kadang turun, nilainya tidak terlalu drastis seperti aset lainnya sehingga Anda bisa memanfaatkannya sebagai lindung aset. Di Jakarta Barat, ada banyak toko emas yang menyediakan berbagai macam jenis.
Setiap toko memiliki produk dan pelayanan yang berbeda-beda sehingga Anda bisa memilih diantaranya sesuai kebutuhan. Perlu dicatat bahwa membeli emas tidak boleh asal-asalan karena harus memilih toko emas Antam Jakarta Barat yang aman, terpercaya, bersertifikat dan terjamin. Berikut apa saja rekomendasi toko yang bisa dijadikan bahan pertimbangan.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Toko Emas Jakarta Paling Terpercaya
10 Toko Emas Jakarta Barat untuk Kebutuhan Investasi
1. Butik Emas LM Antam
Anda bisa membeli emas Antam LM asli dan murni bersertifikat LBMA (London Bullion Market Association di Bukit Emas LM Antam. KAdarnya pun beragam mulai dari pecahan 0.5 gram hingga 1000 gram.
- Alamat: Ruko Puri Indah Sentra Niaga, Jl. Puri Indah Raya No.25 Blok T1, Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat.
- Jam Buka: Setiap Hari (08.30-16.00)
2. Toko Emas Sinar Fajar
Toko Emas Sinar Fajar termasuk toko emas Antam Jakarta Barat yang sudah ada sejak lama sehingga memiliki banyak pelanggan setia. Bahkan, Anda bisa menjual emas tanpa surat, emas UBS dan emas Antam.
- Alamat: Pasar Cengkareng Lantai 1 Blok A, Los AKS, Jl. Bangun Nusa, Cengkareng Timur, Cengkareng, Jakarta Barat.
- Jam Buka: Sabtu-Kamis (09.00-17.00)
3. Herman Jewellery
Toko emas antam Jakarta Barat berikutnya yakni Herman Jewellery yang selalu menjadi incaran pembeli. Anda bisa menjumpai aneka ukuran produk emas murni seperti 25 gram. Harganya juga kompetitif sehingga menjadi langganan hingga belasan tahun.
- Alamat: Chandra Building Jalan Pancoran no.33-35, Jakarta Barat, RT.2/RW.6, Glodok, Taman Sari, Jakarta Barat, DKI Jakarta.
- Jam Buka: Setiap hari (10.00-18.30)
4. Pusat Emas
Pusat Emas menawarkan emas perhiasan, logam mulia, logam mulia retro, emas rusak dan emas tanpa kwitansi. Pelayanannya pun nyaman, aman, cepat dan transparan. Anda bisa membeli LM Antam, LM Antra Retro, LM Antam 2023 ke bawah dan masih banyak lagi.
- Alamat: Jl. Panjang Arteri Klp. Dua Raya No.15, Klp. Dua, Kebun Jeruk, Jakarta Barat, DKI Jakarta 11550.
- Jam Buka: Senin-Sabtu (08.00-17.00)
5. Toko Mas New Sumatera
Toko Mas New Sumatera menyediakan ragam model emas dan bahkan emas Antam UBS dan emas Antam. Anda dapat bertransaksi seperti jual maupun beli emas dengan pelayanan yang memuaskan disini.
- Alamat: Jl. Tanjung Duren Timur IV No.8, Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
- Jam Buka: Setiap hari (09.00-18.00)
6. Raja Emas Indonesia Cengkareng
Raja Emas Indonesia Cengkareng termasuk toko emas Antam Jakarta Barat yang aman dan bisa dikunjungi segera. Aneka logam mulia tersedia seperti emas tanpa surat, emas lama, emas warisan, emas patah hingga emas perhiasan dengan desain cantik.
- Alamat: Ruko Sedayu Square, Jl. Kamal Raya Outer Ring Road No.H08, Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat.
- Jam Buka: Setiap Hari (09.00-20.00)
7. The Palace National Jeweler
Siapa yang tidak kenal The Palace National Jeweler? Toko emas ini tidak perlu diragukan lagi kredibilitasnya karena sudah bersertifikasi dan terjamin kualitasnya. Toko ini termasuk PT Central Mega Kencana yang telah menaungi banyak merk perhiasan terkenal seperti Frank & CO.
- Alamat: Mal Taman Anggrek L1 No 131-132, Jl. Letjen S. Parman No.Kav 21, RT.12/RW.no 28, Tj. Duren Selatan, Grogol petamburan, Jakarta Barat, DKI Jakarta.
- Jam Buka: Setiap hari (10.00-21.00)
8. Sinar Fajar Signature
Selain emas UBS dan emas Antam, Sinar Fajar Signature menyediakan perhiasan Diamond dengan model cantik. Anda bisa memperoleh harga terbaik karena ada banyak promo menarik.
- Alamat: Jl. Bangun Nusa Raya No.6A, Cengkareng Timur, Cengkareng, Jakarta Barat, DKI Jakarta.
- Jam Buka: Sabtu-Kamis (09.00-17.00)
9. Toko Emas Hans Gold
Toko Emas Hans Gold menyediakan emas Antam, emas UBS dan bahkan perhiasan seperti kalung, cincin dan gelang yang menawan. Anda juga dapat request untuk custom emas sesuai permintaan.
- Alamat: Jl. Taman Surya 5 Pasar Laris Blok i No.12, RT.1/RW.19, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat, DKI Jakarta
- Jam Buka: Selasa-Minggu (08.30-14.00)
10. I Love Emas
Toko emas bantangan Jakarta Barat berikutnya yakni I Love Emas yang memiliki beragam model perhiasan seperti emas, palladium, platinum, palladium, rhodium hingga perak. Anda juga bisa menjual emas dengan kondisi rusak dan tidak memiliki surat.
- Alamat: Ruko Apartemen Sky Terrace Blok B, Jl. Tanah Lot, Jl. Raya Daan Mogot Baru, RT.8/RW.12, Kalideres, Kalideres, Kota Jakarta Barat.
- Jam Buka: Setiap hari (09.00-21.45)
Beli Emas Antam di Toko untuk Investasi
Seperti yang diketahui bahwa ada banyak macam toko yang menyajikan emas Antam mulai dari emas UBS hingga emas Antam dengan kadar yang berbeda-beda seperti di atas. Harganya juga beragam sehingga Anda perlu membandingkannya terlebih dahulu sebelum membeli.
Beli Emas Bantangan di Pegadaian untuk Investasi
Selain di toko, Anda juga bisa mengunjungi pegadaian terdekat untuk mendapatkan harga emas terbaik. Pegadaian menyediakan metode pembayaran yang fleksibel tetapi usahakan menghindari kredit karena tidak sejalan dengan syariat Islam. Anda perlu menyesuaikannya dengan kemampuan dan dana anda. Dengan harga yang transparan dan mendekati harga pasar, Anda tidak perlu membayar tarif pajak emas.
Tips dan Trik Membeli Emas Antam di Toko
1. Riset dan Bandingkan Harga
Sebelum membeli emas baik di toko maupun pegadaian, Anda harus riset terlebih dahulu. Pelajari harga emas terkini dan bandingkan harganya dari toko ke toko lain. Anda bisa memanfaatkan internet untuk menghubungi toko.
2. Pelajari Kebijakan Pembelian
Membeli emas di toko dan pegadaian tentu berbeda termasuk dari toko ke toko lain. Toko emas berkualitas cenderung menjual emas yang telah dibeli. Bahkan, ada beberapa toko yang menyediakan penjualan emas tanpa surat untuk emas Antam seperti Toko Emas Sinar Fajar, Raja Emas Indonesia Cengkareng dan I Love Emas.
3. Tentukan Kebutuhan
Emas yang disediakan setiap toko tentu berbeda karena kadar karat emas. Semakin tinggi karatnya, semakin mahal harganya. Misalnya, 24karat memiliki kemurnian emas 99%. Maka dari itu, Anda perlu menentukan jenis emas yang dibutuhkan seperti emas UBS atau Antam.
Jual Beli Emas COD di Jakarta Barat via WhatsApp
Toko emas Bantangan Jakarta Barat kini semakin mudah dan cepat berkat adanya COD emas. Pihak layanan akan menjemput dan mengantar emas impian Anda dengan aman, terpercaya, lancar dan praktis. Gunakan jasa Antar Emas by HY Gold yang bisa Anda hubungi melalui WhatsApp.





